Istilah sebutan hari ulang tahun pernikahan, Merupakan sebuah kebahagian ketika bisa melewati tahun demi tahun usia perkawinan. Sebagai bentuk rasa syukur dan suka cita, biasanya diadakan acara baik itu berupa selamatan.syukuran biasa hingga sampai mengadakan pesta besar-besaran memperingati perayaan hari ulang tahun perkawinan atau istilah yang lebih populer Wedding Anniversary.
Dalam sejarahnya, pernikahan yang telah dibina lama memiliki julukan atau istilah – istilah peringatan ulang tahun usia perkawinan diberikan sesuai dengan hadiah yang dibuat dari bahan tertentu kepada pasangan suami istri menurut lamanya pernikahan mereka. Kualitas bahan yang diberikan sesuai dengan lamanya usia perkawinan.
Semakin lama usia perkawinan, semakin berkualitas bahan yang diberikan. Hari ulang tahun pernikahan diberi nama sesuai dengan bahan yang digunakan untuk membuat hadiah tadi. Oleh karena itu jika ada pasangan yang merayakan hari ulang tahun pernikahan mereka yang Ke 10 tahun, hari itu merupakan hari ulang tahun pernikahan timah mereka, hadiah yang diberikan juga terbuat dari timah.
berikut istilah-istilah ulang tahun pernikahan / perkawinan, sebagai berikut :
1. Pertama : Perkawinan Kapas
2. Kedua : Perkawinan Kertas
3. Ketiga : Perkawinan Kulit
4. Keempat : Perkawinan Sutera
5. Kelima : Perkawinan Kayu
6. Keenam : Perkawinan Besi
7. Ketujuh : Perkawinan Wool
8. Kedelapan : Perkawinan Tembaga
9. Kesembilan : Perkawinan keramik
10. Kesepuluh : Perkawinan Timah
11. Kesebelas : perkawinan baja
12. Kedua belas : Perkawinan Linen
13. Ketigabelas : Perkawinan Renda
14. Keempatbelas : Perkawinan gading
15. Kelima Belas : Perkawinan Kristal
16. Kedua Puluh : Perkawinan Cina
17. Kedua Puluh Lima : Perkawinan Perak
18. Ketiga Puluh : Perkawinan Mutiara
19. Ketiga Puluh Lima : Perkawinan Koral
20. Keempat Puluh : Perkawinan Ruby
21. Keempat Puluh Lima : Perkawinan Sapphire
22. Kelima Puluh : Perkawinan Emas
23. Kelima Puluh Lima : Perkawinan Zamrud
24. Keenam Puluh : Perkawinan Intan